Daerah  

Air Mancur Sribaduga Purwakarta bagian dari rangkaian penyambutan Bupati dan wakil Bupati Purwakarta

SNN, PURWAKARTA – Semenjak Siang tadi, kamis 20/2/2025 para pengunjung yang akan menyaksikan Air Mancur termegah se-Asia Tenggara Sribaduga Situ Buleud Purwakarta Jawa Barat sudah mengantre di pintu masuk, dan harus rela berdesakan demi bisa menyaksikan air mancur menari dengan warna-warni yang memukau itu. Pertunjukan Air Mancur Sri Baduga merupakan salah satu rangkaian penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Zein-Abang Ijo Hapidin yang Dilantik pada hari ini.

untuk menyaksikan pertunjukan air mancur di Taman Sri Baduga Situ Buleud Purwakarta warga harus rela antri sejak sore hari. Namun sebagian pengunjung yang datang dari berbagai daerah di Jawa Barat ini harus kecewa karena tidak bisa masuk karena belum di buka.

Salah satu pengunjung, yang datang dari lurah daerah Purwakarta yang datang bersama keluarganya “kami menginap di Purwakarta sengaja untuk melihat pertunjukan air mancur ini” ujarnya.

“Kami datang dari bandung namun sejak pukul 16.00 hingga pukul 19.30 masih juga belum bisa masuk,” lanjutnya.

Antusias warga untuk menyaksikan air mancur cukup antusias. Mereka yang tidak kebagian pertunjukan sesi pertama harus menunggu sesi kedua. Dua sesi pertunjukan yang disediakan pemerintah daerah, dengan masing-masing sesi menampung hingga 3.000 orang.

Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein, menyatakan bahwa pertunjukan ini nanti akan rutin digelar sebagai salah satu upaya mendongkrak perekonomian daerah. pertunjukan yang menjadi daya tarik utama wisata Purwakarta ini akan digelar secara gratis, meskipun biaya operasionalnya cukup mahal.

“pertunjukan air mancur bisa menjadi daya tarik wisatawan ke Purwakarta dan efek dominonya juga sangat baik untuk dunia pariwisata,” kata Binzen.

Pertunjukan Air Mancur Sri Baduga itu merupakan salah satu rangkaian penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Zein-Abang Ijo Hapidin setelah dilantik oleh Prabowo hari ini kamis 20/2/2025 di jakarta.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

© Hak Cipta Dilindungi