SNN,Labura | Peringatan Isra dan Mi’raj Nabi Besar Muhammad Rasulullah Saw. Merupakan salah satu peristiwa bersejarah bagi kaum Muslimin, salah satu perintah saat peristiwa Isra Mi’raj adalah perintah sholat. Desa Ujung Padang, kecamatan Aek natas, kabupaten labuhanbatu Utara, propinsi Sumatera Utara. 12 Februari 2025.
Peristiwa ini tertuang dalam Al Qur’an Surat Al Isra ayat 1 :
سُبْحَٰنَ ٱلَّذِىٓ أَسْرَىٰ بِعَبْدِهِۦ لَيْلًا مِّنَ ٱلْمَسْجِدِ ٱلْحَرَامِ إِلَى ٱلْمَسْجِدِ ٱلْأَقْصَا ٱلَّذِى بَٰرَكْنَا حَوْلَهُۥ لِنُرِيَهُۥ مِنْ ءَايَٰتِنَآ ۚ إِنَّهُۥ هُوَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْبَصِيرُ
Artinya: “Mahasuci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Masjidil Haram ke Masjid Al Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha mendengar lagi Maha mengetahui”.
Pada kesempatan itu bapak Kepala Desa, Desa Ujung Padang, bapak Ilyas Tanjung menyampaikan Sambutan, yang mana beliau mengucapkan terima kasih kepada BKPRMI Desa Ujung Padang, yang sudah mau berperan aktif untuk Memperingati kegiatan seperti ini, Semoga dengan memperingati Isra Mi’raj kita terus menjadi hamba Nya yang bertaqwa. (SNN/kamidi)