SNN.Medan| Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr. Gidion Arif Setyawan, memimpin langsung upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara yang berlangsung khidmat di lapangan apel Mapolrestabes Medan, Selasa (1/7/2025).
Upacara tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Satuan Fungsi (Satfung) Polrestabes Medan. Dalam sambutannya, Kapolrestabes membacakan amanat dari Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, yang menyampaikan pentingnya momentum Hari Bhayangkara sebagai refleksi atas perjalanan panjang Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Hari ini genap 79 tahun usia Kepolisian Republik Indonesia. Selama itu pula pengabdian dan perjuangan terus kita berikan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujar Kombes Gidion.
Ia menekankan bahwa peringatan Hari Bhayangkara bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan titik balik untuk terus memperkuat komitmen Polri dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks dan dinamis.
“Pemilihan tema Polri untuk Masyarakat bukan hanya slogan, tetapi menjadi cerminan semangat untuk membangun institusi yang terbuka, profesional, dan humanis,” tegasnya.
Kapolrestabes juga mengimbau seluruh personel Polri agar senantiasa menjaga kepercayaan publik melalui pelayanan yang cepat, penegakan hukum yang adil, dan integritas dalam bertugas.
“Tanamkan dalam hati bahwa kepuasan dan kepercayaan masyarakat adalah prioritas utama dari pengabdian kita,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para senior, purnawirawan Polri, serta seluruh jajaran Satfung atas dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan untuk kemajuan institusi Polri.
Tak lupa, Kapolrestabes juga mengucapkan terima kasih kepada para mitra dan stakeholder yang selama ini mendukung tugas Polri di Kota Medan.
“Jangan pernah lelah untuk berbuat baik dan jangan pernah menyerah menghadapi tantangan. Dirgahayu Kepolisian Republik Indonesia ke-79. Mohon doa dan dukungan agar kami senantiasa dapat memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan Kota Medan tercinta,” pungkasnya.(my).